Biaya Pengurusan SLO

Biaya Pengurusan SLO

 

Pengurusan Sertifikat Laik Operasi

 

Membayar biaya pengurusan SLO rasanya jauh lebih baik daripada mengeluarkan dana yang lebih besar untuk mengganti kerusakan akibat instalasi bermasalah. Masa berlaku SLO juga cukup panjang yang tandanya Anda tidak perlu mengeluarkan uang ekstra untuk perpanjangan SLO kadaluwarsa.

 

Berapa Biaya Pengurusan SLO Yang Harus Dipersiapkan?

 

Sudah menjadi hal yang lumrah untuk mengetahui besaran biaya penerbitan SLO sebelum mengurus registrasinya ke lembaga. Masalahnya, sudahkah Anda mengetahui berapa tarif yang lembaga tetapkan? Besaran biaya pengurusan sertifikat ini tergantung dari beberapa hal berikut.

 

  • Jenis Tegangan Listrik

 

SLO terdiri dari beberapa bagian yakni SLO TR, TM atau TT. Beda pemanfaatan tegangan listrik otomatis membedakan kisaran biaya pemeriksaan SLO.

 

Lembaga tidak akan memungut biaya pemeriksaan yang sama antara peserta pemanfaatan tegangan rendah dengan tegangan menengah atau tinggi. Mengapa? Karena proses pemeriksaan instalasi pada lapangan bisa jadi berbeda. Tekanan kerja dan pengujian pada pemanfaatan instalasi tegangan tinggi bisa lebih sulit dan kompleks daripada tegangan rendah.

 

  • Daya Tersambung

 

Perbedaan tarif biaya pemeriksaan SLO juga bisa berbeda karena pemanfaatan dayanya. Misalnya suatu gedung dengan pemanfaatan instalasi TM/TT dan menggunakan daya 25 kVA s.d <200 kVA wajib mengeluarkan biaya SLO Rp3.000.000.

 

Biaya pemeriksaan tersebut tidak lebih tinggi dari gedung dengan daya tersambung 3.000 kVA yang harus merogoh kocek lebih dari Rp5.000.000. Berdasarkan contoh kasus tersebut kita bisa menarik kesimpulan jika daya tersambung mempengaruhi update biaya pengurusan SLO.

 

Semakin tinggi daya tersambung atau kapasitas trafo yang gedung gunakan otomatis semakin mahal pula biaya pemeriksaan SLO-nya. Sebelum daftar atau mengajukan berkas registrasi silahkan Anda cari tahu detail biaya penerbitan SLO pada perusahaan jasa pengurusan terpilih.

 

  • Tarif Jasa Pengurusan SLO

 

Dan faktor terakhir yang mempengaruhi adalah penggunaan jasa pengurusan SLO. Jasa pengurusan SLO merupakan jasa profesional yang bekerja untuk membantu konsumen menerbitkan SLO sesuai SOP dan aturan hukum berlaku.

 

Anda yang mempercayakan penerbitan SLO pada perusahaan jasa tertentu wajib membayar jasa mereka sesuai perjanjian kerja sama. Biaya pengurusan sertifikat bisa saja lebih mahal namun manfaat dan keunggulan yang Anda terima sebanding bahkan jauh lebih banyak.

 

Persyaratan Wajib Mengurus SLO Yang Harus Dipersiapkan

 

  • Kartu Identitas Pemilik Instalasi

 

Pemohon wajib melampirkan kartu identitas pemilik instalasi selain menyerahkan form pendaftaran pada petugas.

 

  • Informasi Mengenai Peralatan yang Dipasang

 

Jelaskan secara terperinci dan benar informasi mengenai peralatan terpasang. Usahakan tidak ada data yang salah atau sengaja Anda sembunyikan karena akan terbuka ketika inspeksi berlangsung.

 

  • Lokasi Instalasi

 

Beritahukan juga lokasi dari instalasi listrik. Informasi ini akan petugas inspeksi butuhkan untuk menjangkau lokasi ketika surat pemeriksaan sudah keluar.

 

  • Biaya Pengurusan SLO Terbaru

 

Persyaratan yang paling penting adalah melunasi biaya pengurusan sertifikasinya. Bila biaya pengurusan belum lunas sulit bagi lembaga untuk menyelesaikan pemeriksaan dan menerbitkan SLO Anda.

 

  • Gambar Instalasi Resmi Dari Dirjen/Instansi Terkait

 

Sebagai pemilik instalasi pemanfaatan tenaga listrik TR pastinya Anda memiliki gambar instalasi resmi yang telah Dirjen terbitkan. Cari dokumen tersebut agar bisa Anda lampirkan pada berkas persyaratannya.

 

  • Jenis Sekaligus Besaran Kapasitas Daya Instalasi

 

Informasi yang tidak kalah pentingnya dan akan menjadi acuan penerbitan tagihan pemeriksaan adalah data mengenai jenis sekaligus besaran kapasitas daya. Petugas harus tahu SLO ini untuk pemeriksaan tegangan rendah, tegangan tinggi atau menengah.

 

Apa yang Anda butuhkan ketika bermaksud mengurus SLO? Selain membutuhkan detail mengenai biaya pengurusannya hubungi juga penyedia jasa terpercaya. Perwakilan jasa akan membantu Anda mengurus penerbitan SLO sekaligus menginformasikan daftar biaya pengurusan SLO terupdate.

 

 

Baca Juga : Apa Itu SLO

INFO LEBIH DETAIL UNTUK PEMBUATAN DAN PERPANJANGAN BISA MENGHUBUNGI KAMI :

CALL / WA : +62 811-8374-333

Email : info@konsultanku.com

Telp Sekarang 08118374333